Selasa, 12 Februari 2013

GASHUKU MINI 3 CABANG INKANAS


Bertempat di Pantai Wisata Galesong Utara, diadakan Gashuku Mini 3 Cabang (Pangkep, Maros dan Takalar) Institut Karate-Do Nasional (INKANAS) pada tanggal, 24 s/d 25 Nopember 2012.

Kegiatan ini dibuka oleh Kapolres Takalar selaku Ketua Inkanas Cab. Takalar yang diikuti sekitar kurang lebih 200 orang karate-ka dari 3 cabang yang turut berpartisipasi.  Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberi wahana kepada para karate-ka junior untuk saling mengenal sesama karate dan menimba ilmu gerakan - gerakan karate yang disampaikan oleh para pelatih 3 cabang dan para pelatih dari Pengda Inkanas Sulselbar khususnya senpai Mursalim dan senpai Arief Taufan.   Institut Karate – Do Nasional (INKANAS)  Cab. Maros dalam perkembangannya sangat pesat, hal ini dapat dilihat dari kegiatan – kegiatan karate di sekolah dan ditempat umum lainnya.  Kegiatan olahraga ini dapat memberi konstribusi positif kepada generasi muda utamanya siswa sekolah dengan turut berperan penting dalam upaya mempersiapkan generasi muda bangsa dengan membentuk fisik dan mental sehingga menjadi generasi yang tangguh yang dapat menjawab tantangan masa depan. Dengan adanya kondisi yang menggembirakan tersebut, bukan berarti bahwa berhasil dalam pembinaan para atlet kita dan puas pada apa yang kita peroleh sampai saat ini.   Akan tetapi keberhasilan para Karateka Kab. Maros saat ini merupakan tantangan yang sangat berat bagi insan karate untuk senantiasa menjaga prestasi yang telah diraih.  Pengurus Cabang Institut Karate – Do Nasional (INKANAS) Cabang  Maros sangat merespon secara positif kegiatan Gashuku Mini ini utamanya Ranting SMK Negeri 1 Maros.   Mudah – mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat memberi manfaat bagi karateka semua dan sekaligus dapat mencetak atlet – atlet karate masa depan di Kab. Maros yang nantinya diharapkan dapat mewakili Kab. Maros untuk event – event kejuaraaan.













Tidak ada komentar:

Posting Komentar